Wanita hamil, cuaca panas, dan
jari yang kaku di atas keyboard laptop di pangkuan. Rasanya sudah seabad ndak
merancau serandom ini. Nulis apapun yang aku suka. Semuanya. Semau-mau. Rasanya
lama sekali ndak melakukan hoby konyol terfavorit: Curhat di Media Sosial.
Haha. Maafkan Ummimu ini, Nak. Umi akan istighfar sekarang juga
:D
Akhirnya ada rasa rindu yang
membakar untuk melakukannya. Mengupdate blog yang sudah karatan. Kata temanku, pertama-tama
menulislah untuk diri sendiri. Merefleksi diri, meng-ajeg-an pemahaman. Suatu
saat nanti setelah pemahaman kita menjadi baik, kita akan belajar bahwa di masa
lalu pemahaman kita pernah ada di level lebih rendah. Dan kita dapat melihat
betapa berubahnya diri kita dari waktu ke waktu. Menjadi lebih baik tentunya.
Menjadikan kita mudah untuk bersyukur, belajar dari pengalaman yang dulu-dulu.
Yasudah, bagaimana jika, aku
mulai membuat janji menulis lagi. Seminggu dua kali. Ya tentu saja menulis
random. Hahaha. Karena energi untuk menulis serius akan kucurahkan hanya untuk
Tesis semata. Aku wajib selesai tahun ini atau fatal akibatnya. Sedangkan emosi
menggebu seorang ibu hamil yang ada pada diriku, harus tercurahkan dengan
tulisan. Jika tidak, yang keluar
bentuknya omelan. Hihi. Okey, aku akan mencoba membuat daftar tema tulisan
untuk 5 minggu kedepan. Supaya ndak lupaan ya. Meski bakalan random tapi jangan
sampai tak bermakna.
Maret Minggu ke 4 : Isu kekinian tentang Pedofil dan korelasinya
dengan Parenting, Tips Asupan Nutrisi Bumil TM 1.
April Minggu ke 1 : Emosi Positive vs Emosi Negatif Bumil, Pentingnya
Sugesti Positif Untuk Janin.
April Minggu ke 2 : Sharing Make Up yang cocok untuk Bumil,
Kurikulum Homskuling Anak 0-3 th.
April Minggu ke 3 : Isu kekinian dan korelasinya dengan Parenting,
Info dan Promo Komunitas Berkah Berbagi.
April Minggu ke 4 : Evaluasi Pencapaian dan Kontempelasi Bulan
April, Janji Bulan Mei.
Begitu saja dulu ya. Semoga Allah
Subhanahu Wata’ala mudahkan segalanya. Dan untuk Tesis Optimis, semoga bisa
sehari minimal 5 lembar. Doain ya... :D :D
Bersemangat!!!
-19/3/17. Sendirian. Sekelarnya
masak tumis terong ungu.
0 komentar:
Posting Komentar
Terimakasih untuk komentarnya ^_^